Selasa, 10 Februari 2015

Berita bola : Stadion 3 Klub ISL Ini Masih Punya Masalah

Berita bola : Stadion 3 Klub ISL Ini Masih Punya Masalah

sumber berita Stadion 3 Klub ISL Ini Masih Punya Masalah : detik.com
Jakarta - Menjelang bergulirnya Indonesia Super League (ISL) 2015, tiga klub dinilai masih punya masalah dalam persyaratan infrastrukturnya. Mereka adalah PSM Makassar, Pelita Bandung Raya, dan Bali United Pusam United.

Hal itu diungkapkan oleh CEO PT LI Joko Driyono saat ditemui oleh para pewarta di kantor PSSI di kawasan Senayan Jakarta, Selasa (10/2/2015).

"PBR, PSM, dan Bali United, masih dalam verifikasi lanjutan. Tiga klub ini menjadi concern kami," ucap Joko.

"Bali United mempunyai masalah lampu (di Stadion Dipta Gianyar). Kalau PSM tinggal upgrade Mattoangin. Mereka tak perlu memulai hal baru seperti Bali United," imbuhnya.

Satu kasus berbeda dihadapi oleh PBR. Merasa nilai sewa stadion Si Jalak Harupat masih kemahalan, mereka tengah berupaya untuk mengajukan stadion lain untuk menjadi kandang.

"PBR sebenarnya alternatif venue setelah Jalak Harupat menurut kalkulasi mereka tidak ekonomis. Yang mereka ajukan belum bisa kami approve. Terakhir Stadion Patriot Bekasi karena dalam catatan kami belum memenuhi syarat," kata Joko.

"Mereka sudah menominasikan second venue, jadi tidak ada masalah. Tapi kami berharap tidak terjadi. Benefitnya buat liga terutama buat klub tidak akan maksimal. Kami ingin klub bermain di home ground mereka, sehingga second venue cuma menjadi alternatif," imbuhnya.

PT LI telah mengimbau peserta ISL tidak menjadi "musafir" lagi di musim 2015. Tapi, hingga kini ada dua klub yang masih bermain di luar daerah asal mereka.

Persiram Raja Ampat akan menggunakan stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, sebagai kandang. Demikian pula Persebaya Surabaya yang akan menggunakan stadion Gelora Bangkalan, Madura, untuk menggelar 10 laga kandang.


Mampir juga di web cara cepat hamil . Nuwun sudah berkunjung di Stadion 3 Klub ISL Ini Masih Punya Masalah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar