Selasa, 24 Februari 2015

Berita bola : Lawan Leverkusen, Simeone Tak Merasa Atletico Lebih Diunggulkan

Berita bola : Lawan Leverkusen, Simeone Tak Merasa Atletico Lebih Diunggulkan

sumber berita Lawan Leverkusen, Simeone Tak Merasa Atletico Lebih Diunggulkan : detik.com
Leverkusen - Dengan prestasinya belakangan ini jelas Atletico Madrid lebih difavoritkan maju ke perempatfinal Liga Champions ketimbang Bayer Leverkusen. Meski demikian status favorit itu coba ditepis oleh Diego Simeone.

Atletico adalah finalis kompetisi ini musim lalu setelah langkah luar biasa mereka menyingkirkan tim-tim kuat seperti Barcelona dan Chelsea, sebelum akhirnya dikalahkan 1-4 oleh Real Madrid, itu pun lewat perpanjangan waktu.

Meski gagal di Liga Champions, Atletico sukses besar saat menjuarai La Liga. Wajar jika Los Colchoneros kini jadi tim yang diperhitungkan oleh lawan-lawan mereka di Eropa.

Tak terkecuali Leverkusen yang akan jadi lawa Atletico di babak 16 besar Liga Champions. Kedua tim akan berduel di leg pertama yang digelar di Bay Arena, Kamis (26/2/2015) dinihari WIB, sebelum Atletico gantian menjadi tuan rumah 18 Maret mendatang.

Melihat kondisi saat ini jelas Atletico lebih diunggulkan mengingat Leverkusen sedang paceklik gol di Liga Champion selama 197 menit, yang menjadi catatan terpanjang di antara tim-tim peserta babak 16 besar.

Selain itu Leverkusen juga tidak pernah lolos dari babak ini semenjak jadi finalis pada 2002. Di tujuh laga terakhirnya di fase gugur, Leverkusen juga sudah kebobolan 24 gol dan hanya bikin enam gol.

Meski lawan punya catatan kurang sip, Simeone tak mau anggap remeh karena dalam sepakbola apapun bisa terjadi dan menilai Leverkusen punya kans sama besarnya untuk lolos.

"Ini laga penting untuk kami. Kami ingin menguasai pertandingan dan juga memenangi penguasaan bola," ujar Simeone seperti dikutip Soccerway.

"Tapi kami harus hati-hati. Jika kami sedang menguasai bola, Leverkusen akan menekan untuk merebut bola kembali," sambungnya.

"Kami sedang dalam performa terbaik dan sangat antuasias. Tapi kami harus fokus betul - ini sangat penting bagi penampilan kami. Jika kami melakukan itu, maka kami akan mendapat hasil yang bagus."

"Leverkusen adalah tim yang punya struktur bagus dan pelatih hebat. Penting untuk selalu menghormati lawan Anda. Saya tidak tahu apakah tim lain kini lebih menganggap kami karena apa yang sudah kami capai sebelumnya."

"Mungkin masih banyak lawan yang lebih atraktif daripada kami, yang Anda ingin temui, tapi kami di sini. Saya tidak berpikir kami adalah favorit di laga ini. Semua dimulai dari 0-0, jadi segalanya masih mungkin," demikian Simeone.


Baca juga agar cepat memiliki bayi. Nuwun karna sudah berkunjung di Lawan Leverkusen, Simeone Tak Merasa Atletico Lebih Diunggulkan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar